Berita Terbaru
Loading...
20 Januari 2017

Pelantikan Pejabat Administrator dan Pengawas Tahap III di Badan Diklat Prov. Sulut




Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven O.E Kandouw  kembali melantik Pejabat Struktural Eselon 3 dan 4 dilingkup Pemprov Sulut di Badan Diklat Provinsi  Maumbi Minahasa Utara Jumat (20/1/2017) kemarin
Pelantikan susulan pejabat administrator eselon III sebanyak 3 orang dan pengawas Eselon 4 sebanyak 422 orang di lingkup pemerintah provinsi Sulawesi Utara serta 1 orang Direktur Keuangan BUMD PT Membangun Sulut Hebat, diambil sumpah/janji pengukuhan dan pelantikan Pejabat tahap ke 3.
Pelantikan pejabat struktural tersebut berdasarkan Surat keputusan (SK) Gubernur.
Untuk Pejabat Eselon III sesuai Keputusan Gubernur Sulut Nomor: 821.2/BKD/SK/08/2017 tanggal 19 Januari 2017 tentang pengukuhan dan pengangkatan pegawai negeri sipil jabatan administrator.
Sedangkan untuk Pejabat eselon IV sesuai Keputusan Gubernur Nomor: 821.2/BKD/SK/06/09/2017 tentang pengukuhan dan pengangkatan pegawai negeri sipil jabatan pengawas.
Dalam kesempatan ini juga dilantik pejabat pengawas lingkup Badan Diklat Prov. Sulut sesuai struktur baru di Badan Diklat. Usai pelantikan Wakil Gubernur dan Sekretaris Provinsi berkenan melakukan penanaman pohon di lingkungan Badan Diklat.
Selamat bertugas para pejabat Pengawas Badan Diklat, dan terima kasih untuk Bapak Gubernur, Wakil Gubernur, serta Sekprov yang telah mempercayakan Badan Diklat sebagai lokasi pelantikan.
















0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.