Berita Terbaru
Loading...
10 April 2019

Rapat persiapan Re-Akreditasi BPSDMD Prov. Sulawesi Utara

Suasana Rapat Re-Akreditasi
Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Sulawesi Utara bersiap untuk melaksanakan re-akreditasi program diklat Kepemimpinan Tingkat IV dan Pelatihan Dasar PNS. Sehubungan dengan itu pada hari Selasa, 9 April 2019 dilakukan rapat persiapan dengan panitia yang telah dibentuk melalui Surat Keputusan Kepala BPSDMD Prov. Sulut. Rapat ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pemahaman prosedur serta penilaian akreditasi. Melalui SK Kepala BPSDMD Prov. Sulut, Panitia re-Akreditasi ini diketuai oleh Dr. Paulus Tamaka, M.Si yang sehari-harinya juga adalah Sekretaris BPSDMD Prov. Sulut.
Kepala BPSDMD, Ir Jefry Senduk dan Ketua Panitia Dr. Paulus Tamaka, M.Si mengharapkan sinergi dari seluruh panitia dan stakeholder BPSDMD untuk mensukseskan re-Akreditasi, dengan waktu yang semakin dekat diharapkan hal-hal yang terkait dokumen akreditasi dapat mulai ditata untuk dapat digunakan dan dipertanggungjawabkan sebagai portofolio kediklatan yang akan dinilai dalam re-akreditasi.

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.